Perbedaan xpander cross premium

Mitsubishi New Xpander Cross sudah diluncurkan secara resmi pada ajang GIIAS 2022. Versi penyegaran yang satu ini hanya diluncurkan dalam dua varian saja yakni CVT Premium dan MT. Berbeda seperti versi dashlift sebelumnya yang mana terbagi menjadi tiga varian yakni CVT Premium, CVT dan MT. 

Meski sebenarnya  dari sisi konsumen akan lebih dimudahkan karena jumlah pilihan varian yang semakin sedikit sehingga memudahkan konsumen memutuskan pilihan. 

Lalu, apa saja perbedaan di antara kedua varian dari Mitsubishi New Xpander Cross tersebut? Berikut Sardanagroup.co.id rangkum untuk Anda:  

1. Perbedaan Transmisi 

Perbedaan paling utama ada dari sisi transmisi yang mana seperti namanya varian New Xpander Cross MT menggunakan transmisi manual, sedang CVT Premium menggunakan transmisi CVT. Perbedaan harga diantara keduanya yang mencapai puluhan juta juga didasarkan pada keunggulan transmisi CVT yang mana diklaim lebih irit bahan bakar, akselerasi lebih ringan, putaran mobil lebih halus dan lebih memberi kenyamanan bagi pengemudi yang berada di belakang stir. 

2. Perbedaan Eksterior 

Dari sisi warna body, desain dan ukuran velg, bentuk T-Shape sampai grill dan bumper keduanya tidak ada perbedaan sama sekali. Perbedaan dari sisi eksterior terasa tidak signifikan. Perbedaan kecil hanyalah emblem Xpander Cross pada sisi kap kendaraan yang hanya dipasang di varian CVT Premium, sedangkan  MT (manual) tidak ada. Selain itu, dari ukuran ground clearenace New Xpander Cross MT juga dibuat lebih tinggi dari CVT Premium dengan perbandingan 225mm : 220mm. Sisanya, Anda akan sulit membedakan keduanya dari luar. 

3. Perbedaan Interior 

Kedua varian sama-sama sudah punya material soft pad pada door trim dan dashboard, hanya saja untuk seat material, varian CVT Premium dibuat lebih mewah dengan menggunakan bahan kulit sintetis berkualitas tinggi sedangkan untuk MT masih menggunakan bahan dasar kain. 

Dari kelengkapan colokan USB juga, CVT Premium lebih unggul karena sudah mengakomodasi untuk USB tipe A dan C sedangkan MT belum. Sisanya tidak ada perbedaan yang berarti karena keduanya sama-sama sudah dilengkapi dengan head unit touchscreen 9 inch, dengan bentuk stir yang sama dan penggunaan AC digital.

4. Perbedaan Fitur

Pada varian New Xpander Cross CVT Premium,  fitur auto stop & go sudah ditiadakan. Meski menimbulkan tanda tanya dari banyak pengguna, namun fitur ini masih bisa ditemukan pada tipe MT (Manual). Seperti diketahui fitur ini berguna untuk mematikan mesin kendaraan secara otomatis ketika pedal rem diinjak dalam waktu beberapa detik. Fitur ini berguna untuk menghemat bahan bakar mobil ketika berada di jalanan yang macet.   

Selain itu ada juga fitur cruise control yang berguna  untuk menstabilkan kecepatan mobil. Fitur ini sangat cocok dipakai ketika melaju di jalan tol. Fitur ini sendiri belum ada pada New Xpander Cross MT, namun sudah ada di CVT Premium. 

Dari sisi kepraktisan sendiri, New Xpander Cross CVT sudah memiliki Electric Parking Brake (EPB) with Brake Auto Hold (BAH), yang mana rem parkirnya sudah menggunakan tombol, sedangkan pada New Xpander Cross MT masih menggunakan tuas manual. 

Penutup 

Nah itu tadi, empat perbedaan Mitsubishi New Xpander Cross MT dan CVT Premium. 

Untuk Anda yang ingin membeli unitnya dapat langsung datang ke Dealer Sardana IndahBerlian Motor Medan pada alamat cabang berikut: 

1. Jalan Gatot Subroto No. 437, Kota Medan.
2. Jalan Putri Hijau No.4A, Medan – 20111
3. Jalan Boulevard Barat No. 8 Bundaran Komp Cemara Asri

Atau hubungi whatsapp offical kami di 0811-654-1800 untuk informasi dan penawaran lebih lanjut. Jangan ragu untuk bertanya, kami siap melayani Anda dengan ramah. 

Mitsubishi, Pasti Sardana! 

06 Dec 2019Ini Lima Perbedaan Mitsubishi Xpander Cross dengan Xpander

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) resmi melansir model terbarunya, Mitsubishi Xpander Cross. Debut dunia dari model baru ini dilakukan secara meriah di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, pada Selasa, 12 November 2019 lalu.

Hadirnya Xpander Cross ini menjadi varian tertinggi dari Mitsubishi Xpander oleh MMKSI. Mitsubishi Xpander Cross ditawarkan dalam 3 varian yaitu Xpander Cross M/T, Xpander Cross A/T, dan varian tertinggi yang menggunakan jok kulit Xpander Cross Premium Package A/T. 

Sebagai varian tertinggi, Mitsubishi Xpander Cross juga memiliki tampilan yang berbeda dari Xpander MPV sebelumnya. Naoya Nakamura, President Director PT MMKSI mengatakan, Xpander Cross merupakan keluarga tertinggi Xpander yang menggabungkan kenyamanan MPV dengan ketangguhan SUV. 

Meski keduanya memiliki basis yang sama namun ada beberapa hal yang menjadi pembeda. Inilah beberapa perbedaan antara Xpander Cross dengan Xpander. 

1. Tampilan Eksterior

Jika Mitsubishi Xpander memiliki nuansa chrome di bagian eksterior, tapi pada Xpander Cross ini tidak. Dari sisi luar, terlihat jelas perbedaan antara Xpander Cross dengan Xpander biasa dari semua sisi. 

Di bagian depan terlihat jelas jika Xpander Cross menggunakan desain bumper yang berbeda dari Xpander MPV, dengan desain yang lebih kotak sehingga terlihat lebih gagah. Desain grille depan juga berbeda dengan balutan warna hitam. 

Sementara lampu depan pada Xpander Cross sudah dibekali dengan lampu LED, kalau di Xpander menggunakan bohlam halogen. Rumah lampu pada Xpander Cross pun terlihat sedikit berbeda dengan Xpander MPV, hal ini disebabkan perbedaan desain bumper depan. 

Di bagian samping, Xpander Cross memiliki wheel arch molding berwarna hitam pada over fender dan side body garnish yang membuat tampilannya kental dengan nuansa SUV. Bagian roda juga berbeda dengan penggunaan new design 17-inch alloy wheel atau lebih besar dari Xpander yang menggunakan velg 16-inch. 

Pada bagian atap disematkan roof rail yang tidak ada pada Xpander biasa, ditambah lagi dengan antena Shark Fin sebagai standar di Xpander Cross. Pada bagian belakang, terdapat piano black tailgate garnish dan skid plate yang lebih besar di bagian bawah bumper.

2. Dimensi

Xpander Cross ini menggunakan basis dari Xpander MPV, namun dengan gaya yang lebih kental aura SUV maka secara dimensi mengalami sedikit perbedaan. Xpander Cross memiliki bodi yang lebih besar dibandingkan Xpander biasa.

Secara dimensi Xpander Cross lebih panjang 22 mm (4.500 mm), lebih lebar 50 mm (1.800 mm), dan lebih tinggi 50 mm (1.750 mm) dibandingkan Xpander.

3. Suspensi 

Sebagai crossover, Mitsubishi mendandani ulang suspensi yang lebih kuat. Konfigurasinya sama, menggunakan MacPherson Strut di depan dan Torsion Beam di roda belakang. Namun damper, pegas dan posisi caster angle diatur ulang agar mengurangi gejala body roll berlebih. 

Kemudian jarak pijak tanah (ground clearance) Xpander Cross didesain lebih tinggi menjadi 225 mm. Lebih tinggi 20 mm dari Xpander standar yang berjarak 205 mm. Hal ini tentunya sangat membantu ketika harus berhadapan dengan medan yang sulit atau melibas genangan saat musim hujan.

4. Interior 

Xpander Cross memiliki nuansa warna gelap lebih dominan di kabin, mulai dari trim pada jok, dashboard, dan pintu. Kombinasi warna hitam dan coklat menghiasi kabin Xpander Cross. Jok berbahan dasar fabric ada untuk transmisi manual dan otomatis, sedangkan pembungkus jok kulit dibalutkan pada opsi tertinggi Xpander Cross Leather Seat Premium Package. 

5. Fitur

Untuk fitur, sebagai varian tertinggi di Xpander maka fiturnya pun paling lengkap. Selain fitur-fitur yang sudah ada di Xpander tipe Ultimate seperti dual airbags, active stability & traction control, cruise control serta hill start assist. Untuk pengereman masih sama, mengandalkan cakram di depan dan drum di roda belakang dengan teknologi terkini yaitu ABS (anti-lock brake system), EBD (electronic brake distribution) dan BA (brake assist).

Xpander Cross juga sudah dilengkapi dengan Cruise Control dan layar infotainment 7 inci yang sudah mendukung koneksi smartphone dan rear view camera. Hal ini setara dengan fitur yang juga ada pada Xpander Ultimate. 

Bedanya adalah pada Xpander Cross semakin lengkap dengan adanya fitur parking sensor.  Di mana parking sensor ini sebelumnya tidak terdapat di Xpander tipe apapun. Satu lagi, Xpander Cross ini juga sudah mempunyai fitur defogger di kaca belakang yang sebelumnya tidak ada di Xpander. 

Sementara untuk mesin pada Xpander Cross juga masih sama dengan Xpander yaitu mesin 4A91 1.5L MIVEC DOHC 16-valve. Mesin berkapasitas 1.499 cc itu memiliki tenaga 102 hp dan torsi 141 Nm. Demikian juga dengan transmisi yang digunakan masih ada dua pilihan yaitu 4-speed AT dan 5-speed MT.

Tidak seperti ‘sang adik’ yang diluncurkan dalam lima varian, Xpander Cross diluncurkan hanya dalam dua varian yang berbeda, yakni Xpander Cross MT/AT dan AT Plus. Untuk tipe AT Plus, populer juga disebut dengan tipe ‘Premium Package’. 

Lalu, jika kita melakukan komparasi pada kedua varian tersebut apa sih perbedaan antara Xpander Cross AT dengan AT Plus? Berikut Sardanagroup.co.id rangkum untuk Sahabat Mitsubishi semua. 

1.    Emblem Pada Eksterior Depan 

Jika pada Xpander Cross MT/AT  tampilan depannya hanya ada emblem Mitsubishi, maka pada Xpander Cross AT Plus atau Premium disematkan emblem ‘Xpander Cross’ yang membuatnya terlihat lebih sporty. 

Memang bagi beberapa orang, ada yang menganggap hadirnya emblem tambahan justru membuat wajahnya terlalu ramai, namun tentu kembali ke selera Anda masing-masing. 

2.    Kaca Film Original 

Varian Xpander Cross MT/AT masih disematkan kaca film Konica Minolta sebagai kaca film bawaannya. Sedangkan Xpander Cross AT Plus atau Premium sudah disematkan kaca film V-Kool yang bagi beberapa konsumen memiliki value added tersendiri. 

Perbedaan ini tentu bisa dihilangkan, jika Anda mengeluarkan budget sendiri untuk mengupgrade kaca film secara swadaya di Xpander Cross MT/AT.  

 

3.    Bahan Cover Jok 

Untuk di bagian kabin, cover jok dari Xpander Cross MT/AT masih menggunakan bahan high fabric yang mana bahan ini masih berupa kain yang secara tampilan dan rasa tentu masih berada di kategori menengah. 

Sedang, pada Xpander Cross AT Plus atau Premium, sudah disematkan bahan cover berupa kulit sintetis yang punya tampilan lebih elegan, rasa yang lebih empuk, dan tentu harganya relatif lebih mahal. 

4.    Fitur Cruise Control 
 
Satu yang disayangkan banyak Sahabat Mitsubishi adalah tidak hadirnya fitur Cruise Control pada tipe Xpander Cross MT/AT yang mana fitur yang sama sudah disematkan pada dvarian tertinggi ‘Sang Adik’ yakni Xpander Ultimate AT. 

Padahal secara harga jika dikomparasi dengan transmisi sejenis, Xpander Cross AT lebih mahal dari varian tertinggi Xpander tersebut. 

Sedang pada Xpander Cross AT Plus atau Premium sudah disematkan fitur tersebut. Fitur Cruise Control sendiri dimaksudkan untuk mengurangi beban kerja kaki pada pedal gas saat melaju dalam waktu lama. Cruise Control akan mengatur kecepatan konstan mobil secara otomatis. 

Penutup

Nah, selain perbedaan di atas tidak ada perbedaan mencolok antara Xpander Cross MT/AT dengan AT Plus baik dari eksterior, interior, fitur keamanan sampai fitur hiburannya. Untuk varian AT dan AT Plus memiliki selisih harga Rp. 15 jutaan. 

Jadi buat Sahabat Mitsubishi yang sebelumnya masih bingung dengan perbedaan kedua varian Xpander Cross di atas, semoga bisa paham ya. 

Untuk Anda yang tinggal di Kota Medan dan sekitarnya yang ingin membeli unit Xpander dan Xpander Cross bisa menghubungi whatsapp kami di 0811-654-1800 atau klik di sini. 

Atau bisa datang langsung ke kantor pusat kami di Dealer Sardana IndahBerlian Motor, Jalan Gatot Subroto no. 437 Medan. 

Dapatkan konsultasi pembelian mulai dari eksplanasi produk, promo Mitsubishi terbaru sampai simulasi kredit.

Mitsubishi, Pasti Sardana! 


 

Related Posts

Perawatan Strada Triton: Pedoman Lengkap untuk Perawatan Kendaraan Anda

Strada Triton adalah kendaraan pick-up Thailand yang diluncurkan di Indonesia pada tahun 2019. Karena tampilan eksterior yang tangguh dan performa yang kuat, Strada Triton banyak diminati oleh…

Kelebihan dan Kekurangan Mitsubishi Kuda Diesel

Pengenalan Mitsubishi Kuda Diesel adalah kendaraan yang sangat populer di Indonesia, terutama di kalangan keluarga besar. Kendaraan ini sudah menjadi pilihan banyak orang karena memiliki berbagai kelebihan….

Kapasitas oli persneling l300

Mengenal Letak Nomor Sasis L300

Jangan pernah meremehkan nomor sasis pada kendaraan, termasuk pada Mitsubishi L300. Nomor sasis adalah kode unik bagi setiap kendaraan yang digunakan untuk mengidentifikasi asal-usul dan spesifikasi kendaraan….

Cara Menghidupkan Mobil Triton: Panduan Lengkap untuk Memulai Mesin Anda

I. Pendahuluan Apakah Anda baru membeli mobil Triton? Atau Anda sedang mencari panduan untuk menghidupkan mesin mobil Triton Anda? Jangan khawatir! Di artikel ini, kami akan memberikan…

Mobil mitsubishi outlander 2012

Otoseken.id - Dana cuma Rp 150 jutaan sudah bisa meminang Mitsubishi Outlander Sport 2012 di pasaran.   Yup, sekarang dana segitu itu bisa pinang Outlander Sport GLS tahun 2012. Pasalnya, Mitsubishi Outlander Sport tipe GLX…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *