Perbandingan harga mobil calya dan sigra

Demi meneruskan eksistensinya di kelas Low Cost Green Car (LCGC) tujuh penumpang, Toyota Calya dan Daihatsu Sigra hari ini tampil dengan desain yang baru, (16/9). Mobil kembar asal grup Astra ini mengusung model facelift dengan ubahan minor pada sisi eksterior dan interior.

Berbicara harga, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) kini memasarkan 10 varian Daihatsu Sigra yang dijual mulai Rp 114 juta hingga tipe tertinggi Rp 156,75 juta.

Foto: Alfons

 

Sementara PT Toyota Astra Motor (TAM) hanya menjual empat varian Calya facelift yang dijual mulai Rp 137,463 juta hingga Rp 158,4 juta. Salah satu perbedaan opsi antar keduanya adalah sektor mesin. Sigra tersedia dalam opsi mesin 1.000 cc dan 1.200 cc, sementara Calya hanya ada 1.200 cc.

Harga varian termurah masing-masing model :

Daihatsu Sigra facelift tipe 1.0 D M/T : Rp 114 juta

Toyota Calya facelift tipe E M/T : Rp 137,463 juta

Dari kedua data harga di atas, dapat disimpulkan bahwa selisih harga keduanya untuk tipe terendah mencapai Rp 23,463 juta lebih mahal Calya. Lantas bagaimana dengan varian termahal masing-masing model?

Harga varian termahal masing-masing model :

Daihatsu Sigra facelift tipe R Deluxe A/T : Rp 156,75 juta

Toyota Calya facelift tipe G A/T : Rp 158,4 juta

Sedangkan untuk tipe tertinggi antara Sigra dan Calya, keduanya berselisih harga Rp 1,65 juta tetap lebih mahal Calya.

Foto: Adit

 

Daftar harga Daihatsu Sigra Facelift :  

1.0 D M/T : Rp 114 juta

1.0 M M/T : Rp 124,4 juta

1.2 X M/T : Rp 133,75 juta

1.2 X A/T : Rp 146,55 juta

1.2 X Deluxe M/T : Rp 139,25 juta

1.2 X Deluxe A/T : Rp 152,05 juta

1.2 R M/T : Rp 140,15 juta

1.2 R A/T : Rp 152,95 juta

1.2 R Deluxe M/T : Rp 143,95 juta

 

Daftar harga Toyota Calya Facelift :

E M/T Std : Rp 137,463 juta

E M/T : Rp 140,263 juta

G M/T : Rp 146,4 juta

G A/T : Rp 158,4 juta

Jakarta — Sejak dulu harga Toyota Calya berada di lebih tinggi dibandingkan saudara kembarnya, Daihatsu Sigra. Berikut ini perbandingan terkini mengacu pada model yang resmi mengaspal minggu lalu, Kamis (7/7/2022).

Toyota Calya dan Daihatsu Sigra hadir sebagai produk dari program Kendaraan Bermotor Roda Empat yang Hemat Energi dan Harga Terjangkau (KBH2) atau yang dulu dikenal dengan sebutan Low Cost Green Car (LCGC).

Diperkenalkan sejak 2016, keduanya memiliki kontribusi signifikan terhadap penjualan masing-masing merek.

PT Toyota Astra Motor (TAM) menyampaikan penjualan retail Toyota Calya hingga saat ini sudah di atas 310 ribu unit.

Sementara itu, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menyebut penjualan Daihatsu Sigra telah menembus angka 257 ribu unit.

Sejak diperkenalkan 6 tahun lalu, kedua mobil terhitung sudah mendapatkan penyegaran sebanyak dua kali; 2019 dan 2022. 

Penyegaran pada tahun 2022 tergolong sebagai minor change dengan perubahan lebih condong untuk membuat kosmetik kedua mobil ini menjadi lebih “gelap”. Hal tersebut berlaku di eksterior maupun interior kendaraan.

Terkait harga jualnya, masing-masing mobil pun terpantau mengalami kenaikan beberapa juta.

Harga Calya dan Sigra Terbaru

DAIHATSU NEW SIGRA

  • Daihatsu New Sigra 1.0 D MT Rp129.500.000

  • Daihatsu New Sigra 1.0 M MT Rp140.000.000

  • Daihatsu New Sigra 1.2 X MT Rp149.600.000

  • Daihatsu New Sigra 1.2 X AT Rp162.800.000

  • Daihatsu New Sigra 1.2 X Deluxe MT Rp155.200.000

  • Daihatsu New Sigra 1.2 X Deluxe AT Rp168.300.000

  • Daihatsu New Sigra 1.2 R MT Rp156.200.000

  • Daihatsu New Sigra 1.2 R AT Rp170.900.000

  • Daihatsu New Sigra 1.2 R Deluxe MT Rp160.000.000

  • Daihatsu New Sigra 1.2 R Deluxe AT Rp174.700.000

TOYOTA NEW CALYA

  • Toyota New Calya 1.2 E MT STD Rp158.300.000

  • Toyota New Calya 1.2 E MT Rp161.200.000

  • Toyota New Calya 1.2 G MT Rp166.700.000

  • Toyota New Calya 1.2 G AT Rp180.800.000

Terlihat bahwa Daihatsu New Sigra tetap hadir dengan lebih banyak varian karena tersedianya 2 pilihan mesin, 3-silinder 998 cc dan 4-silinder 1.197 cc. Sementara itu Toyota New Calya hanya tersedia dalam 1 pilihan mesin, 4-silinder 1.197 cc.

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Ini bisa menjadi sakit kepala untuk membuat keputusan antara beberapa mobil tanpa alat perbandingan Autofun yang tepat, inilah alasannya mengapa para ahli di Autofun berada di sini untuk membantu Anda. Pilih mobil yang Anda minati dari daftar mobil kami, dan kami siap membantu Anda untuk sisanya.

Membandingkan beberapa kendaraan, varian, dan fitur tidak bisa lebih mudah dengan alat perbandingan mobil autofun yang bagus, cukup pilih semuanya dari daftar mobil. Perbandingan varian, fitur, jaminan, penghematan bahan bakar, harga, dan ruang penumpang, Anda pasti akan memiliki ide tentang mobil impian Anda dengan laporan perbandingan kami yang jelas dan informatif antara Daihatsu Sigra vs Toyota Calya. Cek pro dan kontra dan berita terbaru dari mobil, dan lakukan perbandingan yang tidak hanya dari galeri eksterior tapi juga dari interiornya secara rinci. Autofun’s handful selain merupakan sistem perbandingan mobil yang bagus, menjadi alat yang harus dimiliki oleh pemula, dan bahkan ahli dalam industri otomotif. Dengan satu klik saja Anda bisa membandingkan kendaraan kompetitif, model mobil, atau nomor kursi mobil yang berbeda. Alat perbandingan autofun bukan hanya tentang membandingkan mobil dan spesifikasi dan fiturnya, ini adalah tentang membantu Anda menemukan mobil yang cocok. Kami ada di sini untuk memastikan Anda mendapatkan mobil yang tepat.

Perbandingan Toyota Calya dengan kompetitornya dapat menjadi pertimbangan bagi calon konsumen sebelum menentukan pilihan.

Walaupun di pasar mobil baru saat ini tak banyak model yang bisa disebut pesaing sepadan Toyota Calya. Kecuali kembaran dari merek tetangga, yaitu Daihatsu Sigra.

Sekilas Tentang Toyota Calya

Toyota Calya itu sendiri pertama kali mengaspal di Indonesia pada Agustus 2016.

Model ini hadir untuk melengkapi lini produk Toyota di segmen Low Cost Green Car (LCGC) khususnya model Multi Purpose Vehicle (MPV).

Harga yang murah, kabin muat banyak penumpang, dan efisiensi bahan bakar adalah beberapa daya tarik yang ditawarkannya.

Konsumen yang tertarik mobil ini mungkin saja juga mempertimbangkan untuk memilih Daihatsu Sigra.

Oleh karena itu Carmudi akan merangkum perbandingan atau perbedaan kedua mobil untuk membantu calon pembeli menjatuhkan pilihannya.

Harga dan Varian Toyota Calya Terbaru

Berikut ini adalah informasi detail mengenai harga dan varian terbaru Toyota Calya yang dirangkum dari situs web resmi PT Toyota Astra Motor (TAM) pada pertengahan Februari 2023.

  • Calya 1.2 E MT STD – Rp161,7 Juta

  • Calya 1.2 E MT – Rp164,6 Juta

  • Calya 1.2 G MT – Rp170,2 Juta

  • Calya 1.2 G AT – Rp184,4 Juta

Dapat dilihat bahwa Toyota Calya punya harga yang tergolong murah untuk ukuran mobil baru dengan rentang antara Rp161,7 juta sampai Rp184,4 juta.

Oleh karena itu mobil ini tak memiliki banyak pesaing di pasaran selain kembarannya sendiri, yaitu Daihatsu Sigra.

Beberapa brand Jepang lainnya memang memiliki produk dengan rentang harga tersebut, tapi spesifikasinya berbeda signifikan.

Ambil contoh Suzuki S-Presso yang dijual mulai Rp155 jutaan atau Honda Brio Satya dengan harga mulai Rp157,9 juta.

Namun, kedua model tersebut hanya memiliki kapasitas kabin 5-seater.

Dalam hal performa, Toyota Calya mengandalkan mesin 1.197 cc, 4-silinder yang bisa menghasilkan tenaga puncak 86,7 hp @ 6.000 rpm dan torsi tertinggi 107,8 Nm @ 4.200 rpm.

Informasi lebih detail mengenai spesifikasi teknisnya bisa disimak pada tabel di bawah ini.

MESIN

Tipe Mesin

3NR-VE (1,2L)

Kapasitas Mesin

1.197 cc

Teknologi Mesin

DOHC, Dual VVT-i, 16 Katup, 4 Silinder

Tenaga Maksimum

86,7 hp @ 6.000 rpm

Torsi Maksimum

107,8 Nm @ 4.200 rpm

Diameter x Langkah

72,5 mm x 72,5 mm

Jenis Bahan Bakar

Bensin

Kapasitas Tangki Bahan Bakar

36 Liter

Sistem Penggerak Roda

Front Wheel Drive

Transmisi

MT 5-Kecepatan atau AT 4-Kecepatan

DIMENSI

Panjang

4.110 mm

Lebar

1.655 mm

Tinggi

1.600 mm

Jarak Sumbu Roda

2.525 mm

Jarak Pijak Roda Depan

1.460 mm

Jarak Pijak Roda Belakang

1.465 mm

KAKI-KAKI

Sistem Kemudi

Electronic Power Steering

Suspensi Depan

MacPherson Strut

Suspensi Belakang

Semi Independent

Rem Depan 

Cakram Ventilated

Rem Belakang 

Tromol

Ukuran Ban

175/65 R14

KESELAMATAN DAN KEAMANAN

SRS Airbag

Semua Varian

ABS, EBD, BA

Semua Varian

Kamera Parkir

G MT, G AT

ISOFIX

Semua Varian

Perbandingan Toyota Calya dengan Daihatsu Sigra

Pada bagian ini Carmudian akan melihat poin-poin dari perbedaan atau perbandingan Toyota Calya dengan kompetitor kembarnya, Daihatsu Sigra.

Perbedaan tersebut bukan hanya dari segi teknis, tapi juga menyentuh aspek harga, fitur, dan lainnya.

Perbandingan Pilihan Mesin

Kedua mobil boleh jadi dibangun menggunakan platform yang sama, tapi pilihan mesin yang tersedia berbeda.

Toyota Calya hanya memiliki satu jenis mesin dengan kapasitas 1.197 cc yang detailnya telah dijelaskan melalui tabel di atas.

Mesin ini juga bisa ditemui pada Daihatsu Sigra, tapi model kendaraan ini juga memiliki pilihan mesin 998 cc, 3-silinder.

Mesin tersebut bisa menghasilkan tenaga tertinggi 66 hp @ 6.000 rpm dan torsi tertinggi 89,2 Nm.

Perbandingan Varian dan Harga

Dengan bekal hanya satu pilihan mesin, Toyota Calya juga hanya tersedia dalam dua varian, yaitu E dan G.

Hal ini sangat berbeda dengan kondisi pada Daihatsu Sigra yang jumlah variannya juga begitu banyak.

Pantauan Carmudi, mobil ini secara total memiliki sepuluh varian yang ditawarkan kepada konsumen.

Dengan varian yang lebih banyak tersebut otomatis mobil ini juga bermain dengan rentang harga yang lebih luas pula.

Berdasarkan informasi di situs web resminya, mobil ini dijual antara harga Rp133 juta sampai Rp178,6 juta.

Informasi lebih detail mengenai perbandingan Toyota Calya dan Daihatsu Sigra terutama soal harga bisa disimak di bawah ini.

Toyota CalyaDaihatsu Sigra

Calya 1.2 E MT STD – Rp161,7 Juta

Sigra 1.0 D MT – Rp133 Juta

Calya 1.2 E MT – Rp164,6 Juta

Sigra 1.0 M MT – Rp143,6 Juta

Calya 1.2 G MT – Rp170,2 Juta

Sigra 1.2 X MT – Rp153,3 Juta

Calya 1.2 G AT – Rp184,4 Juta

Sigra 1.2 X MT DLX – Rp158,9 Juta

Sigra 1.2 X AT – Rp166,6 Juta

Sigra 1.2 X AT DLX – Rp172,1 Juta

Sigra 1.2 R MT – Rp160 Juta

Sigra 1.2 R MT DLX – Rp163,8 Juta

Sigra 1.2 R AT – Rp174,8 Juta

Sigra 1.2 R AT DLX – Rp178,6 Juta

Perbandingan Eksterior Toyota Calya dan Daihatsu Sigra

Bagian eksterior kedua mobil ini sudah barang tentu memiliki beberapa perbedaan, misalnya di bagian wajah.

Tampilan depan Toyota Calya diisi gril yang cukup lebar dan rumah fog lamp yang diposisikan berdiri secara vertikal.

Sementara itu, Daihatsu Sigra punya ciri khas gril yang terlihat lebih kecil.

Lalu keberadaan bumper depan pada mobil ini seolah-olah memisahkan antara gril atas dan dan bawahnya.

Rumah fog lamp pada Daihatsu Sigra juga dibuat lebih lebar dibandingkan miliki Toyota Calya.

Desain pelek antara kedua model juga memiliki beberapa perbedaan.

Lalu untuk beberapa varian, bodi Daihatsu Sigra boleh dibilang sedikit lebih ramai karena adanya decal yang menempel.

Perbandingan Interior Toyota Calya dan Daihatsu Sigra

Secara garis besar interior kedua model sama-sama memiliki konfigurasi 7-seater sehingga cocok dijadikan sebagai alternatif kendaraan keluarga.

Untuk perbedaannya terdapat pada kombinasi warna yang digunakan.

Interior Toyota Calya lebih berwarna dengan paduan coklat dan hitam di dasbor serta beberapa bagian lainnya.

Sementara itu, interior Daihatsu Sigra konsisten gelap dengan balutan warna hitam.

Perbandingan Fitur

Kedua mobil boleh dibilang sepadan untuk urusan fitur keselamatan yang sifatnya mendasar.

Baik Toyota Calya dan Daihatsu Sigra punya fitur Dual SRS Airbag, Anti-Lock Braking System (ABS), Electronic Brake Force Distribution (EBD), dan Brake Assist (BA).

Itulah beberapa poin perbandingan Toyota Calya dengan kompetitor sekaligus kembarannya, Daihatsu Sigra.

Terlepas dari hal itu, sampai sekarang masih banyak beredar pertanyaan mengenai mobil ini di internet.

Interior Toyota Calya versi facelift terbaru

Apa Bedanya Mesin Calya dan Mesin Sigra?

Pada dasarnya tidak ada perbedaan antara mesin Calya dan Sigra terutama untuk model 1.2L.

Namun, selain itu Sigra punya juga opsi mesin 1.0L. Opsi inilah yang tidak bisa ditemui pada Toyota Calya.

Toyota Calya Apakah Boros?

Toyota Calya itu sendiri merupakan sebuah LCGC. Menurut peraturannya, mobil semacam ini diharapkan bisa mencapai tingkat konsumsi bahan bakar 20 km per liter.

Namun, tingkat efisiensi bahan bakar kendaraan tergantung dari beberapa hal, misalnya gaya berkendara, kualitas bahan bakarnya, dan situasi lalu lintas.

LCGC Pakai BBM Apa?

Menurut peraturannya, mobil LCGC harus menggunakan bahan bakar bensin dengan oktan 92 atau solar dengan CN 51.

Sayangnya, kenyataan di lapangan masih banyak pemilik LCGC bandel dengan menggunakan bahan bakar yang tak seharusnya.

Berapa Harga Toyota Calya Terbaru?

Pantauan pada bulan Februari 2023, harga Toyota Calya terbaru berada di rentang harga Rp161,7 juta hingga Rp184,4 juta.

Secara total ada dua varian kemewahan tersedia, yaitu E dan G yang kemudian dibagi lagi berdasarkan jenis transmisinya.

Penulis: Mada Prastya
Editor: Dimas

Download Aplikasi Carmudi untuk Dapatkan Deretan Mobil Baru & Bekas Terbaik serta Informasi Otomotif Terkini! 

Download Carmudi di Google Play Store Download Carmudi di App Store

Related Posts

Lampu Belakang Mobil Calya Mati: Mengatasi Masalah Lampu Belakang Mobil Anda

Pendahuluan Lampu belakang pada mobil adalah bagian penting yang berfungsi untuk memberikan tanda kepada pengendara di belakang kita bahwa mobil kita akan melakukan pengereman atau perpindahan jalur….

Cara membersihkan ac mobil kijang kapsul

Bagi yang belum mengetahui fungsi dari komponen ini, filter AC berguna untuk membuat udara kabin terasa nyaman saat dihirup. Semuanya berkat filter yang mampu menyaring udara keluar…

Fortuner Diesel Lemot: Bagaimana Cara Mengatasinya?

Apakah Anda pemilik Toyota Fortuner Diesel dan merasa mobil Anda terasa lambat? Jika ya, maka artikel ini adalah untuk Anda! Di dalam artikel ini, kita akan membahas…

Pemantik Rokok Mobil Avanza Mati: Mengapa dan Bagaimana Mengatasinya?

Apakah Anda pernah mengalami masalah dengan pemantik rokok pada mobil Avanza Anda yang tiba-tiba mati tanpa sebab yang jelas? Masalah ini bisa sangat menjengkelkan, terutama jika Anda…

Cara ganti lampu belakang mobil calya

Cara ganti lampu foglamp Calya cukup mudah dan bisa dilakukan sendiri, tentunya dengan tetap memperhatikan aturan dan cara yang benar.  Foglamp atau lebih dikenal dengan lampu kabut…

Mengatasi Masalah Mobil Toyota Rush yang Tidak Bisa Distarter

Mobil adalah salah satu alat transportasi yang sangat penting untuk memudahkan mobilitas dan aktivitas sehari-hari. Namun, terkadang kendala teknis pada mobil dapat terjadi, seperti mobil yang tidak…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *